Site icon Daerahkita

Panglima TNI Tinjau 2 Sentra Vaksinasi di Jakarta

KBRN, Jakarta: Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, bersama Kapolri Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo meninjau secara langsung dua sentra vaksinasi di wilayah Jakarta, yakni Universitas Katolik (Unika) Atma Jaya, Jakarta Selatan, dan Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Selasa (13/7/2021).

Tiba di Kampus Unika Atma Jaya, Panglima TNI beserta rombongan disambut oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Universitas Katolik Atma Jaya, Agustinus Prajaka dan staf, dilanjutkan meninjau pelaksanaan vaksinasi yang dipusatkan di area Sport Hall Universitas Katolik Atma Jaya.

“Pelaksanaan vaksinasi di Kampus Unika Atma Jaya ditargetkan sebanyak 30.000 orang. Vaksinasi yang gelar sejak tanggal 7 Juli 2021 tersebut hingga saat ini telah berhasil melaksanakan vaksinasi kepada 4.300 orang dengan melibatkan 38 vaksinator dari TNI, Polri dan Koas Fakultas Kedokteran Universitas Atma Jaya,” terang Agustinus.

Sementara yang menjadi target vaksinasi di Kampus Universitas Katolik Atma Jaya adalah warga Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan dan seluruh warga Jabodetabek serta mahasiswa dan keluarga termasuk pelajar yang berusia di atas usia 12 tahun.

Selanjutnya, Panglima TNI dan rombongan mengunjungi Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin Lubang Buaya, Jakarta Timur. Kedatangan Panglima TNI disambut oleh Pengasuh Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin, KH Ashari Akbar, Camat Cipayung M. Fajar, dan Kepala Puskesmas Cipayung drg. Rini Muharni.

Saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin, Panglima TNI menyampaikan terima kasih kepada Pengurus Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin yang telah memfasilitasi pelaksanaan vaksinasi kepada para santri dan masyarakat umum yang tinggal disekitar Pondok Pesantren. “Disini tempatnya luas dan sesuai serta sirkulasinya bagus, terbuka dan lapangan yang luas,” ungkapnya.

Kegiatan vaksinasi di Pondok Pesantren Minhaajurrosyidiin telah di mulai sejak tanggal 14 Juni 2021 dan menargetkan dapat melaksanakan vaksinasi sebanyak 1000 orang perhari. Untuk mencapai target tersebut disiapkan sebanyak 74 orang tenaga vaksinator dari TNI-Polri dan Puskesmas Cipayung, Jakarta Timur.

​​​​

Exit mobile version