Sejumlah anggota Polres dan anggota Polsek jajaran Polres Tasikmalaya menerima penghargaan dari Kapolres Tasikmalaya, AKBP Rimsyahtono, Selasa (7/12/2021). Pasalnya telah melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat secara maksimal.
Kapolres Tasikmalaya sendiri menyerahkan penghargaan tersebut dalam upacara khusus di lapangan Mapolres Tasikmalaya, Mangunreja. Seluruh pejabat utama Polres Tasikmalaya turut menghadiri kegiatan tersebut.
Rimsyahtono mengemukakan, pihaknya menganugerahkan pengharaggaan antara lain kepada Polsek terbaik dalam pencapaian vaksinasi Covid-19, Kapolsek terbaik dalam melakukan pembinaan dan Kasium terbaik dalam pelaporan administrasi.
“Saya ucapkan selamat kepada para penerima penghargaan ini. Itu semata-mata hasil dari kinerjanya yang baik. Kami berharap semua anggota kian terpacu untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat dan terus berinovasi di tengah apandemi Covid-19,” ujar Rimsyahtono.
Selanjutnya, Rimsyahtono mengajak seluruh jajarannya untuk bersama-sama melaksanakan tugas secara maksimal. Terutama dalam melayani masyarakat dengan tulus, ikhlas dan humanis. Sehingga kepercayaan masyarakat terhadap Polri terus meningkat.
Para penerima penghargaan antara lain Polsek Puspahiang sebagai peringkat pertama terbaik dalam pencapaian vaksinasi Covid-19, disusul Polsek Cipatujah dan Polsek Bantarkalong.
Adapun Kapolsek terbaik memberikan pembinaan kepada personel jatuh ke tangan Iptu Tono Suherman (Kapolsek Cigalontang), disusul Iptu Roni Hartono (Kapolsek Cikalong) dan Ipda Jajat Jatnika (Kapolsek Tanjung Jaya).
Kasium terbaik dalam pelaporan administrasi tingkat Polsek juga mendapat penghargaan yang sama. Antara lain Bripka Ikbal Riliawan dan Bripka Berin Mulyadi.
Sumber: kapol.id