Forumdaerah.com, Wonogiri – Pemerintah Kabupaten Wonogiri berikan 294 sepeda motor dinas baru merek Yamaha Nmax untuk lurah dan kepala desa di wilayah tersebut.
Total anggaran yang digunakan untuk membeli motor itu hingga Rp9,4 miliar.
Motor Yamaha Nmax sebanyak 251 unit itu dibagikan untuk semua Kepala Desa, sedangkan 43 motor untuk Lurah.
Pada Selasa (4/4) Kepala Bagian (Kabag) Umum Sekretariat Daerah (Setda) Wonogiri, Sriyono, menjelaskan sepeda motor dinas itu rencananya akan diserahkan langsung oleh Bupati.
Diperkirakan, pengadaan motor dinas ini memakan biaya Rp9,1 miliar, jika harga on the road (OTR) motor adalah Rp31 juta.
Baca Juga : Kemendes Imbau Kepala Desa Hidupkan Pos Gerbang Desa
Saat memberikan sambutan, Bupati Wonogiri Joko Sutopo beralasan pemberian kendaraan dinas motor baru untuk memperkuat kerja dan kinerja seluruh Kades dan Lurah di Kabupaten Wonogiri.
Bupati Wonogiri beralasan pemilihan motor seharga Rp 25 juta ini disesuaikan dengan kondisi wilayah geografis Kabupaten Wonogiri.
Diketahui, kondisi geografis Kabupaten Wonogiri didominasi pegunungan dan perbukitan.
Sebelum dibagian, ratusan motor tersebut telah terparkir rapi di kompleks Pemkab Wonogiri, Jumat (31/3/2023).
Penyerahan motor NMax tersebut dilakukan kemarin, Senin (3/4/2023).
Baca Juga : Pemkab Taput Kunker Peningkatan Inovasi Daerah ke Wonogiri
Dapatkan informasi terupdate berita polpuler harian dari forumdaerah.com. Untuk kerjasama lainnya bisa kontak email tau sosial media kami lainnya.