Banyuwangi – Seorang pria Banyuwangi dilaporkan hilang di hutan. Korban hilang saat mencari bibit porang di kawasan hutan petak 67 A RPH Gombeng, KPH Banyuwangi Utara.
Korban yakni Nurul Machrus (39), warga Lingkungan Sumber Nanas, Kelurahan/Kecamatan Kalipuro, Banyuwangi. Dandim 0825 Banyuwangi Letkol Inf Yuli Eko Purwanto mengatakan, pria itu dikabarkan hilang sejak Sabtu (20/2). Warga bersama petugas gabungan sudah melakukan pencarian. Namun hanya sepeda motor korban yang ditemukan.
“Kita mendapatkan laporan dari Babinsa setempat ada korban hilang. Masih kita lakukan pencarian beberapa waktu ini,” ujarnya kepada detikcom, Selasa (23/2/2021).
Nurul meninggalkan rumahnya pada Sabtu (20/2) sekitar pukul 07.00 WIB. Kepada istrinya, pria itu pamit mencari bibit porang di hutan. Dia berangkat dengan mengendarai sepeda motor dan membawa sejumlah perbekalan untuk mencari bibit porang.
Baca juga :Â Pemerintah Perpanjang PPKM Mikro, Jatim Tunggu Pengumuman Gubernur
Dia menambahkan, keesokan harinya keluarga bersama warga sekitar mencoba mencari Nurul di kawasan hutan yang dimaksud. Namun Nurul tidak ditemukan. Warga hanya menemukan sepeda motor milik korban di tengah hutan. Di atas sepeda motor pria hilang itu ada bibit tanaman Porang.
“Informasi awal katanya mencari bibit porang. Yang ditemukan hanya sepeda motornya,” tambahnya.
Hingga saat ini, pihaknya bersama dengan pihak kepolisian melakukan pencarian. Personel ditambah dari SAR dan Basarnas yang juga turut serta melakukan pencarian.
“Kita arahkan keluarga untuk melaporkan hal ini ke aparat kepolisian. Kita bantu pencarian,” tambahnya.
Kapolsek Kalipuro Iptu Hadi Waluyo membenarkan, pihaknya sudah mendapatkan laporan adanya orang hilang di kawasan hutan petak 67 A RPH Gombeng, KPH Banyuwangi Utara. Hadi menambahkan, lokasi penemuan sepeda motor korban merupakan wilayah yang jarang dijamah manusia.
Di sebelah utara lokasi penemuan sepeda motor korban yakni Petak 68 A RPH Gombeng, yang merupakan kawasan hutan perlindungan yang jarang dijamah manusia karena banyak tebing curam dan terjal.
“Kami bersama anggota TNI dan instansi terkait bersama warga masih berupaya melakukan pencarian pada korban,” terangnya.
Pihaknya meminta dukungan doa dari masyarakat agar pria hilang itu bisa segera ditemukan dalam keadaan selamat. “Untuk anggota keluarga Nurul semoga selalu diberi ketabahan, jangan lupa berdoa semoga Nurul bisa cepat ditemukan dalam keadaan sehat walafiat,” pungkasnya.
(sun/bdh)